Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah

Ada banyak yang harus dituntaskan oleh Calon Guru Penggerak dalam bentuk tugas LMS, salah satunya adalah Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah

3 tahapan yang harus digambarkan dalam tugas mulai dari diri modul 1.3 ini, yakni refleksi mandiri 1, mandiri 2, dan mandiri 3. Dimulai dari harapan tentang murid di 5-10 tahun yang akan datang, mengisi kalimat rumpang sehingga menjadi paragraf yang utuh, hingga merumuskan visi itu sendiri.

Nah, berikut ini referensi jawaban yang dapat Anda gunakan sebagai bahan pertimbangan sebagai calon guru penggerak, dan bisa unduh dalam bentuk file pdf di bagian akhir

Refleksi Mandiri 1 

Imajiku tentang murid di masa depan dengan ilustrasi murid yang didambakan 5-10 tahun mendatang dalam Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah Calon Guru Penggerak.

Foto oleh Max Fischer dari pexels: Proses pembelajaran di kelas.

Tentu harapannya adalah terbentuknya murid yang memiliki akhlak mulia, dengan keimanan dan ketakwaan yang kuat, menjadi pribadi yang bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat, dan bangsa. Murid yang berakhlak mulia tidak hanya pandai dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga menjunjung tinggi nilai-nilai moral dan etika. Murid yang beriman dan bertakwa tidak hanya taat kepada Allah SWT, tetapi juga menghormati orang tua, guru, dan sesama. Murid yang seperti ini akan menjadi generasi penerus yang cerdas, berbudi luhur, dan bertanggung jawab.

Terlebih dalam era globalisasi, persaingan di dunia kerja semakin ketat dan menuntut kualifikasi yang tinggi. Maka, mereka harus memiliki pengetahuan dan keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan pasar, mampu menguasai bidang ilmu yang diminati dan relevan agar menjadi murid yang berdaya saing. Selain itu, murid juga harus memiliki keterampilan yang mendukung, seperti berbahasa asing, berkomunikasi, berpikir kritis, berkolaborasi, dan berinovasi.

Penting pula untuk dimiliki yakni sikap dan karakter yang positif seperti percaya diri, mandiri, bertanggung jawab, jujur, disiplin, dan beretika yang akan membantu murid dalam menghadapi tantangan dan peluang.

Mimpi lainnya yang menjadi harapan adalah murid harus memiliki jiwa wirausaha dan kepemimpinan, yaitu mampu menciptakan peluang, mengambil risiko, menyelesaikan masalah, dan memimpin tim sehingga mampu beradaptasi dan berkontribusi di kancah global.

Refleksi Mandiri 2

Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah Calon Guru Penggerak.

Dalam refleksi ini saya berupaya untuk melengkapi kalimat rumpang dengan sungguh-sungguh sepenuh hati dan pikiran, sehingga tersusun sebuah paragraf utuh yang dapat menggambarkan visi tentang murid dan sekolah yang didam-idamkan.

Saya memimpikan murid-murid yang tertanam dalam dirinya nilai-nilai profil pelajar Pancasila, memiliki pengetahuan dan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan pasar dan siap berdaya saing. Mereka mampu berkomunikasi, berpikir kritis, berkolaborasi, dan berinovasi dengan baik. Selain itu, tumbuh sikap dan karakter yang positif seperti percaya diri, mandiri, bertanggung jawab, jujur, disiplin, dan beretika, serta memiliki jiwa wirausaha dan kepemimpinan, sehingga mampu menciptakan peluang, menyelesaikan masalah, memimpin tim dalam beradaptasi dan berkontribusi di kancah global.

Sekolah saya percaya bahwa murid adalah insan yang mulia, aset terbesar dengan berbagai potensi sukses, unik, dan memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Mereka mampu saling menerima, berkolaborasi dengan menyelaraskan perbedaan yang ada. Mereka juga adalah sumber inspirasi dan motivasi bagi kita untuk terus belajar dan berkembang.

Di sekolah, saya mengutamakan kebutuhan dan perkembangan siswa. Saya berusaha menjadi pemimpin pembelajaran yang menarik, bervariasi, dan berpihak pada murid.  Saya juga membina hubungan yang baik dengan mendorong kolaborasi antara siswa, orang tua, dan rekan-rekan guru. Saya senang bisa menjadi bagian dari proses belajar mengajar yang menyenangkan dan bermakna.

Murid di sekolah saya sadar betul bahwa belajar itu penting untuk masa depan mereka. Mereka memiliki banyak potensi, minat dan bakat yang perlu dikembangkan. Mereka tidak ingin hanya menghabiskan waktu bermain atau bersantai tanpa memikirkan pelajaran.

Saya dan guru lain di sekolah saya yakin untuk tercapainya merdeka belajar di sekolah dengan bergerak bersama, berkolaborasi mewujudkan Pendidikan bermutu baik dalam kelas maupun di luar kelas. Saling berbagi praktik baik sebagai bahan refleksi dan evaluasi bersama untuk pembelajaran yang lebih baik ke depannya.

Saya dan guru lain di sekolah saya paham bahwa perlu memiliki nilai dan peran yang positif dalam membentuk karakter dan potensi murid. Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam mengajar, mendampingi, dan memberi motivasi kepada mereka. Kami juga saling mendukung dan berkolaborasi satu sama lain untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.

Refleksi Mandiri 3

Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah Calon Guru Penggerak.

Berikut ini adalah VISI saya yang berorientasi masa depan, menekankan potensi yang ada sehingga khas menggambarkan murid dan sekolah dalam konteks yang sesuai dengan harapan dan kenyataan.

Visi: "Menjadi sekolah unggulan yang menghasilkan murid-murid berkarakter Pancasila, berprestasi, berintegritas dan berdaya saing di kancah global"

Berikut file pdf Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah bagi Anda Calon Guru Penggerak yang dapat diunduh.

Modul 1. 3 Mulai Dari Diri - Merumuskan Visi Pribadi

Nah, semoga dengan referensi tersebut membantu Anda.


Irwan Fyn
Irwan Fyn Seorang Guru dan Blogger Pemula. Terima kasih atas kunjungan Anda, mari ramaikan.

Post a Comment for "Modul 1.3 Mulai Dari Diri Tentang Merumuskan Visi Pribadi Mengenai Murid dan Sekolah"